19 Desember 2011

HAUL AKBAR K.AGENG KAFILUDDIN,KH.MUNAWWAR KHOLIL & MASYAYIKH DI PP.ALMARAM MENDURAN GROBOGAN

HAUL AKBAR K.AGENG KAFILUDDIN,
KH.MUNAWWAR KHOLIL & MASYAYIKH MENDURAN GROBOGAN


ACARA DI PP.AL MARAM MENDURAN INI MERUPAKAN ACARA TAHUNAN.
YANG DILAKSANAKAN SETIAP TANGGAL 27 MUHARRAM.
INSYAALLOH UNTUK RANGKAIAN ACARA TAHUN INI.
AKAN DIBUKA/DIMULAI PADA:

HARI: SELASA s/d JUM'AT 20 DESEMBER 2011
====================================
JAM: 13.00 WIS.
- IFTITAHUL HAUL, AKAN BAROKAHI OLEH:
BELIAU AL HABIB ALWI BIN HASAN AL IDRUS (SOLO).

JAM: 14.00 WIS, TGL 20/12/2011 s/d 23/12/2011
- DILANJUT DENGAN ACARA KHOTMIL QUR'AN
(OLEH 155 JAMA'AH BINNADHOR & 230 BIL GHOIB).

HARI: JUM'AT KLIWON 23 DESEMBER 2011
==================================
JAM: 18.30 WIS (BA'DAL MAGHRIB).
- QIRO'ATUL QOSHOID, OLEH:
1.UST.NIZAR (PEKALONGAN)
2.AL MUQTASIDAH (LANGITAN)
3.AL MUHIBBIN (PP.ALMARAM MENDURAN)

JAM: 20.00 WIS (BA'DAL ISYA').
-TAHLIL UMUM, IMAM OLEH:
AL HABIB HUSEIN BIN HASAN AL IDRUS (SOLO)

JAM: 21.00 WIS s/d SELESAI
-MAULID AKBAR, INSYAALLOH AKAN DIBAROKAHI, OLEH:
AL HABIB SYEKH BIN ABDUL QADIR ASSEGAF (SOLO)
AL HABIB MUHSIN SYARIF AL HABSYI (SOLO)
BESERTA JAMA'AH SHOLAWAT SE-KAB.GROBOGAN & SEKITARNYA.
DAN JAMA'AH DZIKIR & SHOLAWAT "AHBAABUL MUSTHOFA".

JAM: 22.00 WIS s/d SELESAI
-MAUIDHOTUL HASANAH/TAUSIYYAH, OLEH:
1. AL HABIB UMAR BIN AHMAD AL MUTHOHAR,SH (SEMARANG)
2. AL HABIB JAMAL BIN THOHA BA'AGHIL (MALANG)

INFORMASI INI SEBAGAI PENGUMUMAN SEKALIGUS UNDANGAN.

*************** TERBUKA UNTUK UMUM *****************

KOMPAS LOKASI ACARA:
1. Dari Semua arah (Kudus, Pati, Blora) => POM BENSIN GETASREJO => kearah barat 1km, ada pertigaan ke selatan ke Desa Menduran (Lokasi acara).
2. Dari Pasar Induk Purwodadi Kota ke arah Utara 300 M, melintasi Jembatan Gantung (Lokasi Acara)

07 Desember 2011

DO'A TERBAIK UNTUKMU, YAA HABIB SYEKH AA

KINILAH SAATNYA UNTUK KITA, DENGAN SEKUAT DO'A KITA
MENDO'AKAN BELIAU YANG SELALU MENDO'AKAN UNTUK KITA


Setiap Untaian Do'a yang Beliau Bacakan

Tak terasa hati ini bergetar dan linangan air mata pun keluar.

Yaa Alloh ... Yaa Rob

Quwwatkan kesabaran Beliau dalam membimbing Kami.

Quwwatkan kesabaran Beliau dalam mendo'akan Kami.

Yaa Alloh... Yaa Rob... Panjangkan Usia Beliau.

Yaa Alloh... Yaa Rob... Sehatkan selalu Beliau.

Yaa Alloh... Yaa Rob... Quwwatkan Hati Beliau.

Yaa Alloh... Yaa Rob... Istajib Du'aanaa...

Yaa Alloh... Yaa Rob... Iqdhii hajaatinaa...

Yaa Alloh... Yaa Rob

Qobulkan segala Hajat Kami semua

Amin Amin Yaa Robbal 'Alamiin ...
 

25 November 2011

Video Pengajian Pernikahan Ibas-Aliya dipimpin oleh Habib Syech AA

VIVAnews - Acara pengajian di kediaman Menko Perekonomian Hatta Rajasa, di Golf Mansion Fatmawati, Jakarta Selatan, berlangsung penuh haru. Dalam tayangan televisi layar lebar yang disediakan panitia khusus untuk para pewarta berita, tampak calon mempelai wanita, Siti Ruby Aliya Rajasa, menangis sambil terus menggenggam tangan ibundanya.
Aliya yang mengenakan gamis kaftan muslimah berwarna putih dan kerudung berwarna senada, terus menunduk selama pengajian berlangsung. Di tengah pembacaan shalawat Nabi Muhammad SAW, ibunda Aliya tampak menggenggam erat tangan putrinya sambil memberikan nasihat.
Aliya yang terus menunduk sambil menangis beberapa kali tampak menganggukkan kepalanya. Sesekali ibundanya mengecup dan mengelus kepala Aliya.
Sementara itu, Hatta Rajasa, yang mengenakan baju koko putih, kain tanjung dan peci hitam, duduk paling depan ikut memimpin jalannya acara pengajian. Tampak di layar kaca, Hatta juga menitikkan airmata sambil terus berdoa.


Acara pengajian dan rasulan ini dihadiri kurang lebih 250 orang, masing-masing yang terdiri dari 50 orang anggota keluarga, 50 tamu undangan dan 150 anggota tim pengajian. Rencananya acara ini dijadwalkan selesai pada pukul 11.30 WIB.
Pengajian dipimpin oleh Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf. Dimulai dengan pembacaan Maulid Simtud Durar, surat Ar-Rahman, surat Yasin, doa untuk orangtua, doa untuk mempelai, dan diakhiri dengan tausiah untuk calon pengantin wanita dalam memasuki tahapan baru baru di kehidupannya.
Seperti diketahui rangkaian pernikahan putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Edhie Baskoro (Ibas) dengan Aliya Rajasa memasuki prosesi siraman. Menggunakan adat Jawa, siraman berlangsung di kediaman masing-masing mempelai.
Untuk Ibas, siraman berlangsung di Puri Cikeas, Bogor. Sedangkan Aliya menjalani prosesi siraman di kediamannya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan.
(Sumber: VIVAnews)

02 Oktober 2011

PP.SIROJUTH THOLIBIN BRABO TANGGUNG GROBOGAN BERSHOLAWAT



**** DI MOHON KEHADIRANNYA ****

" PP.SIROJUTH THOLIBIN BERSHOLAWAT UNTUK INDONESIA "

BESOK PADA:
HARI: JUM'AT MALAM SABTU PON
TANGGAL: 21 OKTOBER 2011
JAM : 20.00 WIB
TEMPAT: PP.SIROJUTH THOLIBIN BRABO TANGGUNGHARJO GROBOGAN

BERSAMA:
AL HABIB SYEKH BIN ABDUL QADIR ASSEGAF (SOLO)
KH. ABDUL KARIM AL HAFIDZ (MANGKUYUDAN SOLO)
PARA HABAIB, MASYAYIKH, ULAMA' & UMARO'

BESERTA:
TEAM HADROH AHBAABUL MUSTHOFA KUDUS
JAMA'AH AHBAABUL MUSTHOFA KAB.GROBOGAN & SEKITARNYA
JAMA'AH SHOLAWAT SE-INDONESIA RAYA

**** ACARA TERBUKA UNTUK UMUM ****

08 September 2011

SEJARAH SINGKAT IMAM BUKHORI R.A

Kelahiran dan Masa Kecil Imam Bukhari

Imam Bukhari (semoga Allah merahmatinya) lahir di Bukhara, Uzbekistan, Asia Tengah. Nama lengkapnya adalah Abu Abdullah Muhammad bin Ismail bin Ibrahim bin Al-Mughirah bin Badrdizbah Al-Ju'fiy Al Bukhari, namun beliau lebih dikenal dengan nama Bukhari. Beliau lahir pada hari Jumat, tepatnya pada tanggal 13 Syawal 194 H (21 Juli 810 M). Kakeknya bernama Bardizbeh, turunan Persi yang masih beragama Zoroaster. Tapi orangtuanya, Mughoerah, telah memeluk Islam di bawah asuhan Al-Yaman el-Ja’fiy. Sebenarnya masa kecil Imam Bukhari penuh dengan keprihatinan. Di samping menjadi anak yatim, juga tidak dapat melihat karena buta (tidak lama setelah lahir, beliau kehilangan penglihatannya tersebut). Ibunya senantiasa berusaha dan berdo'a untuk kesembuhan beliau. Alhamdulillah, dengan izin dan karunia Allah, menjelang usia 10 tahun matanya sembuh secara total.

Imam Bukhari adalah ahli hadits yang termasyhur diantara para ahli hadits sejak dulu hingga kini bersama dengan Imam Ahmad, Imam Muslim, Abu Dawud, Tirmidzi, An-Nasai, dan Ibnu Majah. Bahkan dalam kitab-kitab fiqih dan hadits, hadits-hadits beliau memiliki derajat yang tinggi. Sebagian menyebutnya dengan julukan Amirul Mukminin fil Hadits (Pemimpin kaum mukmin dalam hal Ilmu Hadits). Dalam bidang ini, hampir semua ulama di dunia merujuk kepadanya.
Tempat beliau lahir kini termasuk wilayah Rusia, yang waktu itu memang menjadi pusat kebudayaan ilmu pengetahuan Islam sesudah Madinah, Damaskus dan Bagdad. Daerah itu pula yang telah melahirkan filosof-filosof besar seperti al-Farabi dan Ibnu Sina. Bahkan ulama-ulama besar seperti Zamachsari, al-Durdjani, al-Bairuni dan lain-lain, juga dilahirkan di Asia Tengah. Sekalipun daerah tersebut telah jatuh di bawah kekuasaan Uni Sovyet (Rusia), namun menurut Alexandre Benningsen dan Chantal Lemercier Quelquejay dalam bukunya "Islam in the Sivyet Union" (New York, 1967), pemeluk Islamnya masih berjumlah 30 milliun. Jadi merupakan daerah yang pemeluk Islam-nya nomor lima besarnya di dunia setelah Indonesia, Pakistan, India dan Cina.

05 September 2011

ABAH ANOM TASIKMALAYA BERPULANG KE RAHMATULLOH



๑۩๑  INNA LILLAHI WA INNA ILAIHI ROOJI'UUN ๑۩๑
Telah Berpulang ke Rahmatullah Hadrotu Syaikh KH. A. Shohibulwafa Tajul Arifin r.a. , pada hari Senin, 5 September 2011 / 6 Syawal 1432 H pukul 11.50 di Rumah Sakit TMC Tasikmalaya.


* ALLOHUMMAGHFIRLAHU, WARHAMHU, WA 'AFIHI WA'FU 'ANHU *
AL FAATIHAH ...

30 Agustus 2011

Selamat Hari raya 'Iedul Fithri 1432 H - Mohon Maaf Lahir & Bathin


๑۩๑ Ja'alana Allohu wa iyyakum Minal 'aidin wal Faaizin ๑۩๑

"Dengan sucinya Hati, Semoga kita bersama sama di pertemukan dengan Kanjeng Nabi MuhammaD ShollaAllohu 'alaihi wa sallam untuk memperoleh cakupan Syafa'at BELIAU dalam menuju Ketauhidan dan Ridlo Alloh Subhanahu wa Ta'alaa"
Selamat Hari raya 'Iedul Fithri 1432 H - Mohon Maaf Lahir & Bathin
(Admin)

23 Juni 2011

Ketakutan adalah awal dari kegagalan

" Subhanallooh wal hamdulillah walaa ilaaha illallooh walloohu Akbar",
Yaa Allah bimbinglah kami untk senantiasa mengikuti ajaran dan tauladan serta keimanan dari Nabi dan Rosul yang telah engkau utus untuk keselamatan umat di dunia ini.
MINAL AIEDIIN WAL FAIZIN MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN.
(H. Syeh dan keluarga).

Assalamu 'alaikum
Yaa Allah berilah kepada kami kebaikan kebaikan yang Kau limpahkan di hari ini,
dan jauhkan dari semua penyebab turunnya bencana dan musibah, jauhkan kami dari rasa kepenatan hati ini.
lapangkan hati ini hingga kami selalu merasa tenang dan nikmat dalam menjalani kehidupan ini dan Ridhoilah langkah langkah kami. hilangkan semua keragu-raguan kami, sembuhkan penyakit penyakit kami, Akhiri usia kami dengan khusnul khotimah, amin.

Ketakutan adalah awal dari kegagalan
Keputus asaan adalah awal dari kehancuran
Keragu raguan akan membuahkan ragu itu sendiri
Yakinlah kita dalam memutuskan sesuatu kebaikan jangan takut dan jangan ragu, ketidak berhasilan kita jangan membuat kita ber putus asa. karena kesempatan masih menghadang kita untuk menghampiri di waktu yg telah di tentukan oleh-Nya.
Selamat berjuang untuk ke depan yang lebih baik.
Wa 'alaikum salam.

08 Maret 2011

HAUL AL HABIB 'ALI BIN MUHAMMAD AL HABSYI (SHOHIBUL SIMTHUD DUROR)

I N F O HAUL S O L O :
Waktu: 26 Maret jam 09:00 (SIANG) - 27 Maret jam 05:30 (BA'DA SUBUH)
Tempat: MASJID "RIYADH" GURAWAN PASAR KLIWON.
JL. KAPT MULYADI (Jurusan solo - Wonogiri)
SOLO JAWA TENGAH INDONESIA
===========================

Al-Habib Al-Imam Al-Allamah Ali bin Muhammad bin Husin Al-Habsyi.

(Berikut ini adalah riwayat hidup penyusun kitab maulid Simthud durar yang diambil dari situs alawiyin).
Al-Habib Al-Imam Al-Allamah Ali bin Muhammad bin Husin Al-Habsyi dilahirkan pada hari Jum’at 24 Syawal 1259 H di Qasam, sebuah kota di negeri Hadhramaut. Beliau dibesarkan di bawah asuhan dan pengawasan kedua orang tuanya: ayahandanya Al-Imam Al-Arif Billah Muhammad bin Husin bin Abdullah Al-Habsyi dan ibundanya As-Syarifah Alawiyyah binti Husain bin Ahmad Al-Hadi Al-Jufri, yang pada masa itu terkenal sebagai seorang wanita yang solihah yang amat bijaksana.

23 Februari 2011

MAULID NABI & PROSESI IJAB QOBUL PUTRI HABIB SYEKH AA (19-02-2011)




AL HAMDULILLAH
- Peringatan Maulid Nabi Muhammmad SAW
- Prosesi ijab qobul pernikahan
PUTRI BELIAU HABIB SYEKH AA :
HABIBAH FATIMATUZ ZAHRO'
Dengan
HABIB ABDUL QADIR BIN SALIM ASSEGAF
berjalan dengan lancar dan sangat mengharukan.
IJAB QOBUL yang di saksikan
oleh lebih dari 20.000 Jama'ah yang hadir
di MASJID AGUNG SURAKARTA,
di AQID-kan langsung oleh Beliau AL HABIB SYEKH AA.

"Ahbaabul Musthofa" dengan "SyekherMania"-nya memadati PP.AL MASYHURI

Al Hamdulillah ...
Pengajian Umum di PP.AL MASYHURI Purwodadi Grobogan,
Tanggal 15 Feb 2011 (12 Maulud 1432 H) dalam Rangka:
  • Maulid Nabi Muhammad SAW.
  • Haul KH.Manshur (popongan), KH.Masyhuri, Nyai Hj.Ulfah & Masyayikh.
  • Tasyakuran Khotmil Qur'an santri Putra Putri PP.Al Masyhuri
  • Tasyakuran Walimatul Khitan: Gus Afiq Robieth Bil Haq

20 Januari 2011

*• 12 MAULUD 1432 H, SHOLAWAT BERSAMA HABIB SYEKH AA •*

 
ACARA SETIAP TAHUNAN YANG BERTEPATAN DENGAN:
HARI KELAHIRAN NABI MUHAMMAD SHOLLALLOHU 'ALAIHI WA SALLAM.
DILAKSANAKAN SETIAP TANGGAL:
12 MALAM 13 MAULUD TAHUN HIJRIYYAH, UNTUK MEMPERINGATI:

- MULID NABI MUHAMMAD Shollallohu 'alaihi wa sallam.
- Haul KH. MUHAMMAD MANSHUR (Popongan) ,
- Haul KH. MASYHURI (Pendiri PP.Al Masyhuri) serta Masyayikh
- Khotmil Qur'an & Wisuda Santri PP. Al Masyhuri.

InsyaAlloh untuk Tahun ini akan di Laksanakan besok Tanggal 15 Februari 2011,
dan di Berkahi Oleh Beliau:
- ROMO KH.MUHAMMAD SALMAN DAHLAWI (Popongan Klaten).
- GURU MULIA AL HABIB SYEKH BIN ABDUL QADIR ASSEGAF (Solo).

Bertempat di Halaman PP AL MASYHURI Ngabean Purwodadi Grobogan
(200 M ke arah timur dari Pendopo Kab.Grobogan).

KALENDER "AHBAABUL MUSTHOFA" 2011 M


 Telah terbit KALENDER "AHBAABUL MUSTHOFA" 1432 H - 2011 M,

Ukuran Besar, Gambar Lux, Mantap Pokoknya, Anda berminat .. ???

1. Untuk kawasan SOLO Langsung di SEKRETARIAT AM PUSAT:
d/a Jl.Bengawan Solo 6, No.12, semanggi kidul SOLO.
2. Untuk kawasan Purwodadi di Sekretariat AM GROBOGAN :
d/a PonPes.AL Masyhuri Jl.Trikora 20 Purwodadi - Grobogan.
3. Untuk Kawasan Yogyakarta:
 -Ponpes. Minhajut Tamyiz Timoho Yogyakarta
 -Stand Ahbaabul Musthofa (Kementerian Agama) Skaten Alun2 Utara
 -Stand IPPNU di Perayaan Rabu Pungkasan Lap Wonokromo Bantul
4. Dan Perwakilan yang ada di Kabupaten atau daerah.

* Contact Email: abaephone_cantric@yahoo.com

POPULER DI BACA

Mengonfigurasi HTML/JavaScript