15 Januari 2012

BUMI LIRBOYO KEDIRI BERDUKA

** BUMI LIRBOYO KEDIRI BERDUKA **

INNAA LILLAHI WA INNAA ILAIHI ROJI'UN ...
TELAH BERPULANG KE RAHMATULLOH
KH.IMAM YAHYA MAHRUS PENGASUH PP.LIRBOYO KEDIRI.

YAA ALLOH BIHAA...
YAA ALLOH BIHAA...
YAA ALLOH BIHUSNIL KHOTIMAH ...
LAHUL FAATIHAH ...

(Segenap Admin "Ahbaabul Musthofa & Syekhermania" ikut berbela sungkawa)
 lirboyo.net (14/01/12) 
Innalillahi wa inna ilaihi Roji’un, bumi Lirboyo berduka, KH Imam Yahya Bin KH Mahrus Aly Berpulang ke Rahmatulloh, kyai santun dan humoris ini wafat tadi sore pukul 20.00 WIB di Graha Merta Rumah Sakit Dr. Soetomo Jawa Timur.
Kyai yang akrab disapa dengan nama mbah yai Imam Ini, meninggalkan seorang Istri, 4 orang putra, 2 orang putri dan 3 orang cucu, sekaligus ribuan santri dan Alumni Pondok Pesantren Lirboyo.
Salah satu pimpinan pondok pesantren Lirboyo Kediri. HM. Muhklas Noer mengatakan “ saat ini jenazah beliau masih perjalanan menuju Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, dengan menggunakan mobil ambulan dari RS . Graha Amerta Dr. Soetomo Surabaya”.
Hingga berita ini ditulis pihak keluarga maupun perwakilan pengurus, masih belum dapat memastikan kapan dan dimana, beliau akan di Makamkan.
Segenap Pengelola Website llirboyo.net, menyampaikan perasaan duka yang mendalam atas wafatnya guru besar Pondok Pesantren Lirboyo, KH. Imam Yahya Bin Mahrus Aly.  (riff)

POPULER DI BACA

Mengonfigurasi HTML/JavaScript